Tingkat Pengetahuan dan Sikap Siswa terhadap Kesehatan Reproduksi Remaja di SMA Negeri 3 Palembang

Husnil Farouk, Patricia Wulandari, Shinta Anggraini

Abstract


Kesehatan reproduksi adalah bimbingan fisik, mental dan sosial, bukan hanya tidak adanya penyakit atau kecacatan dalam semua hal yang berhubungan dengan sistem reproduksi, fungsi dan prosesnya. Pemahaman mengenai kesehatan reproduksi pada remaja sangat penting berkaitan dengan masa depan remaja. Jumlah remaja yang pernah mendapat pendidikan kesehatan reproduksi dinilai masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan dan sikap siswa terhadap kesehatan reproduksi remaja. Jenis penelitian ini adalah survei deskriptif dengan sampel 270 siswa dari dari 843 siswa di semua kelas di SMA Negeri 3 Palembang.  Hasil penelitian menunjukkan 108 siswa (40%) memiliki pengetahuan yang baik tentang kesehatan reproduksi, sementara 116 siswa (43%) adalah cukup dan 46 siswa (17,0%) kurang berpengetahuan. Observasi tentang sikap remaja terhadap kesehatan reprosuksi, 111 siswa (41,1%) menunjukkan sangat positif dalam mendukung upaya untuk menjaga kesehatan reproduksi, sebanyak 97 siswa (35,9%) yang positif mendukung upaya dalam menjaga kesehatan reproduksi, sementara 54 siswa (20,0%) memiliki sikap negatif yang tidak mendukung upaya menjaga kesehatan reproduksi dan hanya 8 siswa (3,0%) yang memiliki sikap benar-benar negatif, tidak mendukung dalam menjaga kesehatan reproduksi. Disimpulkan bahwa pengetahuan siswa tentang kesehatan reproduksi remaja masih kurang, sementara sikap tentang kesehatan reproduksi remaja telah cukup mendukung.

Keywords


remaja kesehatan, reproduksi pengetahuan, sikap

Full Text:

PDF

References


Nugroho T. dan Setiawan A. Kesehatan Wanita, Gender dan Permasalahannya. Yogyakarta: Nuha Medika. Indonesia. 2010.

PKBI. Kesehatan Reproduksi Remaja. Jakarta: BKKBN. 2007.

Kusmiran E. Kesehatan Reproduksi Remaja dan Wanita. Jakarta, Indonesia: Salemba Medika. 2011.

Laksmiwati IA. Transformasi Sosial dan Perilaku Reproduksi Remaja. 2000. Diakses dari http://ejournal.unud.ac.idabstraktranspormasi%20sosial.pdf, Diakses pada 1 Desember 2011.

Suryoputro A, Ford NJ. dan Shaluhiyah Z. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Perilaku Seks Pranikah pada Remaja SMA di Surakarta 2009. 2009. Diakses dari http://etd.eprint.ums.ac.id/5959/1/5410050007.Pdf, Diakses pada 13 November 2011.

BKKBN. Remaja dan SPN (Seks Pranikah), 2007. Diakses dari http://www.bkkbn.go.idWebsDetailRubrik.phpMyID=518.pdf, Diaksespada 12 Desember 2011.

DKT Indonesia. Perilaku Seks Pranikah Remaja. Sumatera Ekspres, 6 Desember 2011. p.I.

Riskesdas. Riset Kesehatan Dasar Nasional. Indonesia. 2010.

Soetjiningsih. Remaja Usia 15-18 Tahun Banyak Lakukan Perilaku Seks Pranikah, 2008. Diakses dari http://www.ugm.ac.id/index.php?page=rilis&artikel=1659, Diakses pada 15 November 2011.

Depkes RI. Profil Kesehatan Indonesia 2005, 2005. Diakses dari http://www.depkes.go.id, Diakses pada 14 November 2011.

BKKBN. Survei Kesehatan Reproduksi Indonesia. Jakarta. 2002.

BPS. Sensus Penduduk 2010: Jenis Kelamin. Diakses dari http://sp2010.bps.go.id/

Hadjam NR. Perilaku Seksual Remaja dalam Berpacaran Ditinjau dari Harga Diri Berdasarkan Jenis Kelamin. Jurnal Psikologi, 2000; 1 (2): 120-127.

Nursalam. Konsep dan Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan. Jakarta: Salemba Medika. 2008.

Kusumastuti FAB. Hubungan antara Pengetahuan dengan Sikap Seksual Pranikah Remaja. Program Studi D IV Kebidanan, Fakultas Kedokteran, Universitas Sebelas Maret, Surakarta. 2010. Diakses dari http://eprints.uns.ac.id/126/1/167090309201010411.pdf

Notoadmodjo S. Kesehatan Masyarakat Ilmu dan SeniJakarta, Indonesia: Rineka Cipta. 2007.




DOI: https://doi.org/10.18196/mmjkk.v14i2.9381

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.


      

Editorial Office:
Journal Room, G1 (Biomedic) Building, Ground Floor, Faculty of Medicine and Health Science Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, 
Jalan Lingkar Selatan (Brawijaya), Tamantirto, Kasihan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia
Phone: +62 274 387 656 (ext: 231)
WA : +62 811-2650-303
Website: http://journal.umy.ac.id/index.php/mm 
E-mail: mmjkk@umy.university

Creative Commons License
Mutiara Medika: Jurnal Kedokteran dan Kesehatan is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License. View My Stats