Pengembangan Perangkat Lunak Elemen Hingga untuk Keperluan Pendidikan

Agung Premono, Ahmad Kholil, Hidayat Hidayat, Dendy Saputra

Abstract


Metode elemen hingga adalah salah satu mata kuliah wajib pada hampir seluruh jurusan Teknik mesin di Indonesia. Pembelajaran mata kuliah ini biasanya dibantu menggunakan perangkat lunak komersial. Tetapi, penggunakan perangkat lunak komersial menyebabkan mahasiswa hanya memahami bagaimana menggunakan perangkat lunak tanpa memahami persamaan matematika dan bagaimana proses penyelesaiannya. Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan perangkat lunak yang memungkinkan mahasiswa tetap memahami prosedur penyelesaian secara matematika dalam menyelesaikan sebuah masalah. Pengembangan perangkat lunak dilakukan dengan bahasa pemrograman MATLAB. Elemen truss dan aksisimetri digunakan sebagai contoh untuk implementasi pengembangan perangkat lunak. Hasil perhitungan perangkat lunak divalidasi dengan hasil perhitungan yang dilakukan dengan perangkat lunak LISA. Hasil validasi menunjukkan bahwa hasil perhitungan perangkat lunak yang dikembangkan memiliki tingkat kesalahan dibawah 1 % dibandingkan dengan hasil perhitungan perangkat lunak LISA. Dengan demikian maka perangkat lunak hasil pengembangan telah bekerja dengan benar.

 


Keywords


metode elemen hingga; pengembangan perangkat lunak; truss; elemen aksisimetri

Full Text:

PDF

References


Adha, A. N., Abdi, F. N., & Sutanto, H. (2019). Analisis struktur rangka batang 2d dengan metode matriks kekakuan menggunakan aplikasi matlab. Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Sipil, 3(2), 15–18.

Dolu, A., & Hasan, H. (2010). Metode elemen hingga dengan program matlab dan aplikasi Sap 2000 untuk analisis struktur cangkang. SMARTek, 8(2), 153–168.

Ferreira, T. (2019). Numerical Analysis of Axisymmetric Solids by the Finite Element Method: Use in Concrete, Steel and Mixed Steel-Concrete Elements, Numerical Analysis of Axisymmetric Solids by the Finite Element Method Use in Concrete, Steel and Mixed Steel-Concrete Elemen. https://www.scipedia.com/public/Ferreira_2019a

Hanifah, M. A., Premono, A., & Sukarno, R. (2019). Pengembangan alat bantu pembelajaran analisis metode elemen hingga menggunakan perangkat lunak Matlab untuk kasus perpindahan panas pada batang satu dimensi. Seminar Nasional Efisiensi Energi Untuk Peningkatan Daya Saing Industri Manufaktur & Otomotif Nasional (SNEEMO) 2019, (pp.12–15).

Isworo, H., & Ansyah, P. R. (2018). Metode elemen hingga. Universitas Lambung Mangkurat.

LISA 8.0.0. (n.d.). https://www.lisafea.com/index.html

Logan, D. L. (2007). A first course in the finite element method (Fourth Edition). Thomson.

Luddin, M. R. (2016). Buku pedoman akademik 2016/2017 Fakultas Teknik Universitas Negeri Jakarta. Universitas Negeri Jakarta.

Mueller, D. W. J. (2005). An introduction to the finite element method using MATLAB. International Journal of Mechanical Engineering Education, 33(3), 260–277. https://doi.org/10.7227%2FIJMEE.33.3.8

Pratama, A., Premono, A., & Syaefudin, E. A. (2020). Pengembangan alat bantu media pembelajaran metode elemen hingga untuk kasus mekanika benda padat 2 dimensi | Pratama | KoPeN: Konferensi Pendidikan Nasional, (pp.24-27) http://ejurnal.mercubuana-yogya.ac.id/index.php/Prosiding_KoPeN/article/view/1072.

Satria, A. (2009). Aplikasi program metode elemen hingga pada rangka ruang (space truss) dengan program Matlab, Tugas Akhir, Universitas Sumatera Utara.

Top 10 Finite Element Analysis Softwares Used By Engineers. (n.d.). Retrieved October 1, 2021, from https://mechanicalbase.com/top-10-finite-element-analysis-softwares-used-by-engineers/.




DOI: https://doi.org/10.18196/st.v25i1.13632

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Agung Premono, Ahmad Kholil, Hidayat, Dendy Saputra

Editorial Office :

SEMESTA TEKNIKA

Faculty of Engineering, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

Jln. Brawijaya Tamantirto Kasihan Bantul 55183 Indonesia

Telp:(62)274-387656, Fax.:(62)274-387656

Email: semesta_teknika@umy.ac.id, semestateknika@umy.university

Website: http://http://journal.umy.ac.id/index.php/st

Creative Commons License

Semesta Teknika is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.